5 Jenis Burung Cendet yang Populer di Indonesia
Rabu, 31 Maret 2021 13:00 WIBJenis burung cendet yang populer di Indonesia dan memiliki suara merdu. Selain itu, cendet juga termasuk burung yang pandai menirukan burung lain sehingga banyak yang tertarik memeliharanya.
Burung Cendet merupakan burung pemakan serangga, seperti jangkrik, belalang, kumbang, tonggeret dan jenis serangga kecil lainya. Ia hidup ditemat terbuka dan sering kali bertengger di dahan kering untuk mengamati mangsanya.
Penyebaran burung Cendet ini cukup luas, ia tersebar mulai dari daerah Afrika, Eropa hingga Asia. Dan beberapa spesies Cendet juga ditemukan di Indonesia.
Berikut ini macam-macam burung cendet yang populer di Indonesia versi Zonahewan.com
Jenis Burung Cendet yang Populer di Indonesia
1. Cendet Cokelat
Cendet Cokelat dikenal dengan nama latinnya yaitu Lanius Cristatus yang merupakan dari keluarga Laniidae dan Genus Lanius. Cendet Cokelat ini tersebar dibanyak kawasan seperti Siberia, Mongolia, dan Asia Timur seperti Jepang dan China.
Biasanya pada menjelang musim penghujan, burung cendet jenis cokelat ini mampir ke Indonesia dan umumnya menjelang musim penghujan di Indonesia terjadi di bulan Agustus sampai Septermber, dan menetap di Indonesia selama 3 bulan.
Apabila sudah bulan April, Cendet Cokelat ini akan kembali ke habitat asalya yaitu di wilayah bumi bagian Utara yang nantinya akan berkembang biak disana. Burung ini sering bertempat tinggal di ranting-ranting pohon yang kering dan lahan yang terbuka. Untuk ciri-ciri dari jenis Cendet Cokelat ini adalah :
- Pada bagian tubuh atas memiliki warna coklat keabu-abuan.
- Panjang tubuhnya sekitar 17 cm sampai dengan 20 cm.
- Bagian tubuh bawah berwarna krem kecoklatan atau kuning tua dan membentuk sisik yang memiliki warna coklat terang.
- Dahi atau alis bewarna putih, setrip mata hitam besar.
- Ekornya memiliki warna kecoklatan dan panjang.
- Pada sayap memiliki warna coklat kehitaman.
- Kaki dan ujung paruh dari Cendet Cokelat ini mempunyai warna hitam dengan sera kecoklatan.
2. Cendet Abu Abu Besar
Cendet Abu Abu Besar memiliki nama latin yaitu Lanius Excubitor adalah spesies burung yang memiliki suara bagus yang masuk ke keluarga Laniidae.
Burung Cendet abu abu besar memiliki persebaran wilayah yang cukup besar yaitu di benua Amerika hingga ada juga di benua Eropa selain itu ada juga brung jenis ini di Indonesia. Setiap hewan pastinya memiliki ciri-ciri atau ciri khas dari tubuhnya sama dengan Cendet abu abu ini yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
- Cendet abu abu besar memiliki tubuh yang relatif besar dibandingkan cendet lainnya, apabila telah dewasa Cendet abu abu besar ini memiliki ukuran yang mencapai 25 cm.
- Bagian atas tubuhnya memiliki warna abu abu.
- Dan untuk bagian bawah tubuhnya memiliki warna putih ke abu abuan.
- Paruh, kaki berwarna Cendet abu abu besar berwarna hitam.
- Ujung ekor dari burung cendet ini memiliki warna hitam di ujungnya.
- Sama seperti ekor untuk sayap terdapat warna hitam.
3. Cendet Hitam Putih
Burung Cendet Hitam Putih atau dikenal dengan nama latin yaitu Lanius Collaris ini biasanya menghuni gurun sahara di bagian afrika. Seperti namanya yaitu Cendet Hitam Putih, pastinya Cendet satu ini memiliki warna kombinasi Hitam dan Putih yang elegan.
Cendet Hitam Putih ini adalah hewan pemakan daging yang sudah dibekali dengan kelincahan yang dapat digunakan untuk memangsa hewan buruannya seperti serangga, kadal, dan burung-burung kecil yang ada disekitarnya, berikut ini ciri-ciri dari Cendet Hitam Putih :
- Tubuh bagian atas memiliki warna hitam.
- Paruhnya yang dingunakan untuk mencabik memiliki warna hitam dan juga dibagian ujung paruh sedikit lancip.
- Bagian tubuh bawah Cendet Hitam Putih ini memiliki warna putih polos.
- Memiliki ekor yang cukup panjang, dan ekor itu pun memiliki warna hitam.
- Ukuran dari tubuhnya rata-rata 21 cm hingga 23 cm.
- Sayapnya berwarna hitam dan ada sedikit warna putih.
4. Cendet Abu Abu Kecil
Cendet abu abu kecil ini memiliki sebuah nama latin yang bernama Lanius Minor. Burung cendet jenis ini sudah menyebar di berbagai wilayah di dunia seperti Asia Tengah, Eropa, dan Afrika Timur.
Cendet jenis ini memang tidak berbeda jauh dengan cedet abu abu besar yang perbedaannya akan terlihat sangat jelas yaitu pada ukuran tubuhnya, Cendet abu-abu besar memiliki ukuran besar dan sebaliknya Cendet abu abu kecil memiliki tubuh kecil. Ciri-cirinya sebagai berikut :
- Bagian tubuh atas berwarna abu-abu.
- Leher burung cendet abu abu ini memiliki warna putih.
- Tubuh bagian bawah memiliki warna abu-abu.
- Mata dan di belakang mata ada segaris berwarna hitam.
- Sayap burung Cendet abu abu kecil ini memiliki beragam warna seperti coklat, abu-abu, hitam, dan juga putih.
- Warna pada paruh adalah hitam dan kaki memiliki warna abu-abu.
5. Cendet Kepala Merah
Cendet Kepala Merah adalah nama yang pas untuk jenis Cendet yang satu ini karena memang pada aslinya memiliki warna merah yang terletak di bagian kepala atas. Nama lain dari Cendet Kepala Merah adalah Lanius Senator.
Kamu dapat menemui burung yang memiliki kepala merah ini di berbagai wilayah seperti negara-negara Timur-Tengah, di Eropa Selatan, Asia dan sebagain Afrika yang memiliki iklim tropis, berikut ini ciri-ciri yang dapat membantu kamu dalam mengetahui jenis Cendet satu ini :
- Bulu diatas kepalanya memiliki warna merah.
- Leher bawah hingga tubuh bagian bawah berwarna putih.
- Paruh, kaki dan bagian di dekat mata memiliki warna hitam.
- Ekor kecil dari Cendet kepala merah ini memiliki warna coklat kehitaman.
- Sayap memiliki beberapa kombinasi seperti coklat, putih, dan juga hitam.
Penulis Indonesiana
0 Pengikut
Makanan Burung Kacer Agar Gacor dan Jenis Makanan yang Harus Dihindari
Selasa, 11 Januari 2022 12:53 WIB5 Jenis Burung Cendet yang Populer di Indonesia
Rabu, 31 Maret 2021 13:00 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler