Workshop Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Pesantren Bersama Profesor Sigit
Selasa, 24 Mei 2022 06:16 WIBYogyakarta-Baitul Maal Merapi Merbabu bersama dengan Pondok Pesantren Masyarakat Merapi Merbabu menggelar workshop Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Pesantren dan Pengelolaan Zakat yang diisi langsung oleh Profesor Sigit Iko Suganda di studio utama Muslim Community Yogyakarta (19 Mei 2022).
Yogyakarta-Baitul Maal Merapi Merbabu bersama dengan Pondok Pesantren Masyarakat Merapi Merbabu menggelar workshop Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Pesantren dan Pengelolaan Zakat yang diisi langsung oleh Profesor Sigit Iko Suganda di studio utama Muslim Community Yogyakarta (19 Mei 2022).
Workshop Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Pesantren dan Pengelolaan Zakat ini diikuti dari berbagai delegasi amil dan pengelola pondok pesantren yayasan Masyarakat Merapi Merbabu. Dalam proses perjalanannya diisi langsung oleh professor Sigit Iko Suganda sebagai pakar pemberdayaan desa dari pondok pesantren Almuhtadin Ujung Genteng Sukabumi, Jawa Barat. Seorang ahli di LAZ Al-Azhar Jakarta.
Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kesadaran dan mengembangkan kemampuan para amil dan juga pengelola pondok agar mampu menggerakkan tatanan masayarakat untuk menuju pada Desa Mandiri Sejati di wilayah lereng Gunung Merapi dan Merbabu.
Profesor Sigit menyampaikan dalam materinya bahwa Pesantren, Amil dan perangkat desa memiliki kewajiban untuk membangun desa agar lebih sejahtera.
“Pada dasarnya secara konstitusi Amil, Pesantren dan Perangkat desa memiliki tanggung jawab dan fungsi dalam memberdayakan desa serta masyarakat yang ada di dalamnya. Sehingga menjadi kewajiban kita untuk mengelola dana ZIS dengan manajemen yang profesioanal,” ungkap mantan Manajer Marketing Radio Komedia tersebut.
Kegiatan ini juga diikuti langsung oleh direktur utama Baitul Maal Merapi Merbabu RM Suryanto Sardjodiningrat yang menyampaikan harapannya agar terbentuk kolaborasi antara Baitul Maal Merapi Merbabu dan Pesantren Masyarakat Merapi Merbabu untuk membangun desa dilereng Gunung Merapi Merbabu.
“Dengan ilmu yang telah kita serap pada hari ini, semoga kita dapat berkolaborasi membangun, menjalankan dan membentuk tatanan masyarakat yang ideal menuju desa yang berdaya dan mandiri dengan pengelolaan yang profesonal,” kata beliau.
Penulis Indonesiana
0 Pengikut
Workshop Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Pesantren Bersama Profesor Sigit
Selasa, 24 Mei 2022 06:16 WIBBM3 Kolaborasi dengan PStore Salurkan 2 Ton Beras
Minggu, 1 Mei 2022 07:53 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler