Berulang Tahun ke-37, PPM Demak Gelar Bakti Sosial
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBapel bersama PPM DAN BHAKTI SOSIAL dalam rangka HUT PPM (Pemuda Panca Marga) Ke 37
DEMAK - Pengurus dan Anggota Pemuda Panca Marga Kabupaten Demak melakukan kegiatan apel bersama PPM DAN BHAKTI SOSIAL dalam rangka HUT PPM (Pemuda Panca Marga) Ke 37 dengan tema" Peduli Lingkungan Cinta Lingkungan Dan Sehat Lingkungan Dalam Rangka Partisipasi Meraih Adipura Kabupaten Demak" di RM Tawon Jln. Stasiun No 16 Demak, Minggu (21/1/2018).
Kegiatan dihadiri oleh Dandim 0716 Demak Letkol Inf Abi Kusnianto, Bupati Demak yang diwakilkan Kakesbangpol Agus Herawan, S.Sos, MM, Kapolres Demak diwakili Kapolsek Demak Kota IPTU Sugeng Riyadi, Danramil Demak Kota Kapten Kav Karmadi, Ketua PPM Demak Suprianto S.Ip dan peserta lainnya.
Ketua Markas Cabang PPM Kabupaten Demak Suprianto S.Ip mengatakan, “Dihari ulang tahun PPM yang ke 37 ini mari kita gugah kembali dan tumbuhkan semangat dan energik guna menghadapi tugas kedepan. Sengaja di hari ulang tahun ini kami selenggarakan diwilayah agar selalu bisa membaur dengan masyarakat”.
PPM sudah ke 37 tahun merupakan putra putri veteran yang tak diragukan lagi kebangsaannya, kita harapkan PPM tetap mengkondisikan keadaan Demak kondusif jangan sampai terbawa kepada hal hal tidak diinginkan, untuk itu kami mohon kepada bapak Dandim untuk memberikan semangat kepada kita khususnya warga PPM.
Bupati Demak yang diwakilkan Ka kesbangpol, Agus Herawan, S.Sos, MM menambahkan, Saya ucapkan selamat HUT PPM Ke 37, jadilah motor penggerak dan panutan masyarakat Semoga momentum ini dapat meningkatkan komitmen dan motivasi semua jajaran pengurus dan anggota Pemuda Panca Marga kabupaten Demak dalam kiprahnya membangun masyarakat daerah bangsa dan negara”.katanya.
''PPM merupakan organisasi kepemudaan yang bersifat kekeluargaan dari putra putri veteran yang bertujuan agar generasi muda dapat berperan aktif mensukseskan pembanguna nasional, melalui kegiatan ini saya minta pada seluruh ormas Demak, termasuk PPM dapat lebih perduli lingkungan guna mendukung perolehan Adipura di Kab Demak,'ungkapnya.
"Pada moment ini saya minta kepada seluruh personel PPM Macab Demak dapat menjadi penggerak kebersihan lingkungan di lingkunga masing - masing, jadilah penggerak dan panutan masyarakat dalam bidang kebersihan lingkungan serta kesehatan”, harap Agus Herawan.
Sementara itu, Letkol Inf Abi Kusnianto menekankan, “PPM merupakan organisasi warisan yang diakui oleh Negara dengan anggotanya adalah Putra Putri atau Anak cucu dari para Pejuang.PPM juga merupakan keluarga besar Tentara Nasional Indonesia / TNI oleh karenanya harus ikut serta menjaga nama baik TNI.
“Untuk itu, saya berharap kepada generasi muda yang tergabung dalam PPM, sebagai bagian dari KBT, hendaknya memiliki wawasan dan semangat kebangsaan yang lebih baik dari kalangan pemuda pada umumnya. Hal ini mengingat latar belakang historis keberadaan PPM yang tidak dapat dipisahkan dari militansi perjuangan para pahlawan bangsa guna mengisi kemerdekaan yang telah dengan susah payah diraih oleh para Pejuang kita dengan mengorbankan jiwa dan raganya serta air mata dan darahnya”, imbuh Dandim.
Selain itu dengan Ulang Tahunnya yang Ke-37 ini, saya juga berharap dalam perjalanan organisasi kedepan kiranya segenap anggota PPM dapat melakukan introspeksi dan evaluasi internal.sehingga dapat mengetahui apa yang menjadi kekurangan,kelemahan dan kekuatan yang ada pada organisasi dan juga merupakan sebuah cerminan kedewasaan dalam memantapkan tekad dan semanagat untuk mengawal dan mengamankan NKRI.
PPM harus berbuat walau sekecil apapun, dengan sekuat tenaga dan dengan kemampuan yang dimilikinya serta senantiasa harus menjadi solusi masyarakat, bangsa dan negara, dan bukan malah menjadi bagian dari masalah di tengah-tengah masyarakat. Sekali lagi saya beserta Keluarga Besar Kodim 0716/Demak mengucapkan Selamat Ulang Tahun Ke-37 kepada Pemuda Panca Marga dan “Tetaplah berkarya dan berbhakti untuk masyarakat, bangsa dan negara yang kita cintai bersama.
Selanjutnya kegiatan di lanjutkan dengan sasaran pembersihan sepanjang jalan Stasiun sampai dengan alon alon Demak. (Pendim 0716/Demak)
Penulis Indonesiana
0 Pengikut
‘Gocek Si Kulit Bundar’ Antara Kodim 0716 dan Polres Demak
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBDandim 0716 Demak Hadiri Grand Opening Dealer Nasmoco
Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler