Profil dan Biodata Nadif Basamalah Penyanyi lagu Penjaga Hati
Jumat, 12 Januari 2024 21:24 WIBLagu ini menceritakan tentang perasaan cinta yang rumit, di mana seseorang mencintai orang yang tidak siap menerima cintanya.
Musisi muda Nadhif Basalamah memperkenalkan single terbarunya yang berjudul Penjaga Hati. Lagu ini telah mencuri perhatian banyak pendengar dan mencapai posisi puncak dalam berbagai tangga lagu sejak tanggal perilisannya pada 21 Juni 2023 melalui lagu ini, Nadif mencatatkan pencapaian yang gemilang walaupun sebagai musisi pendatang baru.
Bersama dengan Petra Sihombing dan Daffa Sirat, penyanyi asal Jakarta ini menuangkan isi hatinya kala ia sedang jatuh cinta. Ia menyebut bahwa lagu Penjaga Hati’ ini merupakan penyampaian paling jujur untuk sang kekasih.
Penjaga Hati juga menjadi cerminan emosi yang tak terkendali. Ketika seseorang memiliki hubungan yang begitu kuat dengan orang lain, ia bisa melampaui batas-batas dan mengatasi semua rintangan demi kebahagiaannya.
“Lagu ini terinspirasi dari perasaan cinta yang rumit, di mana seseorang mencintai seseorang yang tidak siap untuk menerima cintanya,” ujar Nadhif yang dikutip oleh Froyonion dari Antara, 21 Oktober 2023.
Uniknya, lagu Penjaga Hati ini menjadi kali pertama Nadhif merilis single dengan Bahasa Indonesia. Sebelumnya, Nadhif memang dikenal sebagai penyanyi yang biasa mengeluarkan lagu dengan bahasa Inggris
“Yang gue rasain transisi ke lirik Bahasa Indonesia tuh apa ya lebih kompleks aja secara bahasa. (Bahasa Indonesia) lugas banget bahasanya. Meskipun hiperbola bahasanya, ‘Kan ku arungi tujuh laut Samudra, Kan ku daki pegunungan Himalaya’ kalau pakai Bahasa Indonesia kayak direct aja gitu, langsung ketahuan ini lagunya tentang apa,” ujar Nadhif dilansir dari YouTube Bicara Melodi.
Lagu Penjaga Hati ternyata sudah ditulis oleh Nadhif sejak 2019 saat dirinya masih tinggal di London, dan kemudian disempurnakan dua bulan yang lalu di Bali bersama Petra Sihombing dan Daffa Sirat.
Meskipun lagu ini mengenai cinta yang menggebu-gebu, tapi nyatanya lagu ini dirilis saat Nadhif baru putus dari sang kekasih. Meski begitu, ia mengaku memang menyukai lagu ini, jadi walaupun setengah hati ia tetap merilis lagu tersebut dan ternyata respons cukup bagus.
“Momennya ya gitu sih, tapi ya nggak papa sih ujungnya lagu ini ya buat gue, soalnya gue suka aja sih sama lagunya, sesederhana itu si jawabannya,” ungkap Nadhif.
Singkatnya, lagu ‘Penjaga Hati’ mengungkapkan perasaan cinta yang mendalam dan kesetiaan yang tulus terhadap seseorang yang dianggap sebagai penjaga hati.
Nah, biar tahu lebih dalam soal apa yang ingin disampaikan oleh Nadhif Basalamah, berikut Froyonion akan membedah lebih lanjut mengenai lagu Penjaga Hati di bawah ini.
Dan liriknya yaitu:
Tak sadar ku temukan
Temukan wanita rupawan
Yang sadarkan
Dia seorang
Tiada lain tiada bukan
Hanya dia
Dia buatku nyaman
Dalam hangat pelukan
Dia perasa
Yang mengerti yang kurasa
Hanya dia
Kan ku arungi tujuh laut samudra
Kan ku daki pegunungan himalaya
Apapun kan ku lakukan tuk dirimu sayang
Oh penjaga hatiku
Kau dan aku sempurna
Semoga ada cara tuk terus bersama
Selalu ku tunggu
Tak mau berlalu
Kau dan aku
Kan ku arungi tujuh laut samudra
Kan ku daki pegunungan himalaya
Apapun kan ku lakukan tuk dirimu sayang
Oh penjaga hatiku
Karna bersamamu semua terasa indah
Gundah gulana hatiku pun hancur sirna
Janji ku tak kan ku lepas wahai kau bidadariku dari surga
Tuk selamanya
Tuk selamanya
Daftar Pustaka:
https://www.froyonion.com/news/music/bedah-makna-lirik-lagu-penjaga-hati-nadhif-basalamah-lampaui-batas-dan-rintangan-demi-cinta#:~:text=Bersama%20dengan%20Petra%20Sihombing%20dan,paling%20jujur%20untuk%20sang%20kekasih
https://m-kumparan-com.cdn.ampproject.org/v/s/m.kumparan.com/amp/millennial/nadhif-basalamah-ungkap-inspirasi-di-balik-lagu-penjaga-hati-21N3HytlKAj?amp_gsa=1&_js_v=a9&usqp=mq331AQIUAKwASCAAgM%3D#amp_tf=Dari%20%251%24s&aoh=17043647130327&referrer=https%3A%2F%2Fwww.google.com&share=https%3A%2F%2Fkumparan.com%2Fmillennial%2Fnadhif-basalamah-ungkap-inspirasi-di-balik-lagu-penjaga-hati-21N3HytlKAj
0 Pengikut
Profil dan Biodata Nadif Basamalah Penyanyi lagu Penjaga Hati
Jumat, 12 Januari 2024 21:24 WIBTitik Balik Anak Laki-laki dalam Cerpen Sunat Karya Pramoedya Ananta Toer
Rabu, 10 Januari 2024 19:49 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler