Google Workspace for Education - Langkah Pasti Wujudkan Merdeka Belajar
Minggu, 5 Desember 2021 12:47 WIBArtikel Ini Berisi Tentang Pemanfaatan Google Workspace for Education Sebagai Perwujudan Program Merdeka Belajar
Merdeka Belajar merupakan terobosan Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek RI) untuk menciptakan sumber daya manusia (SDM) unggul melalui kebijakan yang menguatkan peran seluruh insan pendidikan. Kebijakan Merdeka Belajar dirancang berdasarkan keinginan untuk memprioritaskan kebutuhan anak sebagai pelajar.
Konsep Merdeka Belajar pada dasarnya mengubah metode pembelajaran yang sebelumnya berpusat kepada guru menjadi berpusat kepada kebutuhan siswa. Merdeka Belajar bermakna memberikan kesempatan belajar secara bebas dan nyaman kepada siswa, untuk belajar dengan tenang, santai dan gembira, tanpa stress dan tekanan, dengan memperhatikan bakat alami yang mereka miliki. Guru dituntut untuk lebih kreatif dan inovatif dalam merancang kegiatan pembelajaran serta membuat media pembelajaran yang menarik minat belajar siswa, sehingga siswa dapat menunjukkan kemampuan yang dimilikinya secara maksimal.
Di era digital seperti sekarang ini, peserta didik telah mengalami lompatan dalam penguasaan teknologi dan telah terbiasa menggunakan teknologi dalam kehidupan sehari-hari. Keadaan ini menjadi pendorong bagi guru agar terus berupaya untuk meningkatkan kemampuannya dalam memanfaatkan teknologi dalam proses pembelajaran. Salah satu cara yang dapat dilakukan oleh guru adalah dengan memanfaatkan aplikasi Google yang terintegrasi dengan Akun Pembelajaran.
Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) Kemdikbudristek RI telah melakukan kerjasama dengan Google dan telah meluncuran Akun Pembelajaran dalam bentuk akun Google dengan domain belajar.id . Akun Pembelajaran ini terintegrasi dengan semua aplikasi Google yang sejak dahulu sudah terkenal dengan kecanggihannya. Akun Pembelajaran ini memiliki berbagai kelebihan dibandingkan dengan akun Google yang 8mum digunakan oleh masyarakat.
Salah satu kelebihan Akun Pembelajaran ini adalah dapat digunakan secara gratis oleh peserta didik, pendidik dan operator. Akun Pembelajaran ini juga terintegrasi secara otomatis dengan semua aplikasi Google yang dapat dimanfaatkan dalam kegiatan pembelajaran, antara lain Google Classroom, Google Drive, Google Meet, Google Slides, Google Documents, Google Sheets, Google Forms dan serta banyak lagi aplikasi-aplikasi Google lainnya. Selain aplikasi-aplikasi milik Google, akun pembelajaran ini juga dapat digunakan untuk mengakses aplikasi-aplikasi lain yang mendukung kegiatan pembelajaran seperti Rumah Belajar, YouTube, Quizziz, Canva for Education serta banyak lagi aplikasi-aplikasi lainnya. Semua aplikasi-aplikasi ini tergabung dalam Google Workspace for Education.
Sekolah kami SMA Negeri 1 Lasusua, yang terletak di Kabupaten Kolaka Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara, telah memanfaatkan Google Workspace for Education ini dalam kegiatan pembelajaran, baik pada saat Belajar Dari Rumah (BDR) selama masa pandemi Covid 19, dan sampai saat ini pada Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT). Sekolah kami juga telah melaksanakan In House Training - Pemanfaatan Google Workspace for Education Berbasis Akun Pembelajaran, yang diperuntukkan bagi guru. Dan sebagai guru mata pelajaran, saya sangat terbantu dengan adanya Google Workspace for Education ini karena memiliki beragam fasilitas canggih yang memberi kemudahan dalam menjalankan proses pembelajaran.
Guru dapat memanfaatkan fasilitas canggih dari Google Workspace for Education ini untuk mengelola kelas serta merancang kegiatan pembelajaran berbasis teknologi, yang disesuaikan dengan kebutuhan siswa. Guru dapat memanfaatkan Google Classroom untuk menyusun kegiatan pembelajaran dan mengelola kelas yang diajar serta Google Drive untuk menyimpan semua materi pembelajaran, data-data siswa serta tugas-tugas yang telah dikerjakan oleh siswa, lengkap dengan penilaiannya. Guru juga dapat mengadakan konferensi video (video conference) untuk memberikan materi dan berinteraksi dengan siswa secara daring melalui Google Meet, serta aplikasi-aplikasi lainnya seperti Google Slides, Google Documents, Google Sheets dan Google Forms untuk membuat presentasi materi, pemberian tugas-tugas serta mengadakan evaluasi / ujuan secara daring.
Selain dalam kegiatan pembelajaran, Google Workspace for Education juga dapat dimanfaatkan untuk membuat daftar hadir guru dan pegawai sekolah, menyebarkan survey bagi guru dan siswa, pengisian biodata keanggotaan ekstrakurikuler, bahkan dapat dimanfaatkan dalam kegiatan-kegiatan seperti pemilihan ketua kelas atau pemilihan ketua OSIS secara daring.
Google Workspace fot Education ini sangat dirasakan manfaatnya bagi guru dan siswa, terutama pada masa pandemi Covid 19, yang memberlakukan berbagai pembatasan interaksi antara guru dan siswa pada Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT). Penggunaan teknologi menjadi solusi yang tepat bagi guru dalam menjalankan proses pembelajaran secara maksimal. Kondisi yang serba terbatas membuat guru berusaha untuk selalu meningkatkan kemampuannya di bidang teknologi, untuk menciptakan lingkungan belajar yang menarik dan menyenangkan bagi siswa.
Bagi siswa sendiri, kemampuan mereka juga akan semakin terus terasah seperti menggali informas dari berbagai sumber belajar melalui jelajah internet, terampil dalam membuat video singkat, membuat presentasi materi dan lain-lain, melalui tugas-tugas yang diberikan oleh guru. Peningkatan kemampuan guru dalam memanfaatkan teknologi serta pemberian kebebasan bagi siswa untuk menggali sumber belajar dari mana saja, merupakan salah satu perwujudan dari Program Merdeka Belajar
" Merdeka Belajar bersama Google Workspace for Education dengan akun belajar.id - memanfaatkan teknologi untuk menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan dan sesuai dengan kebutuhan siswa"
Penulis Indonesiana
0 Pengikut
Google Workspace for Education - Langkah Pasti Wujudkan Merdeka Belajar
Minggu, 5 Desember 2021 12:47 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler