Di Jumat Agung Aku Bermazmur
Senin, 25 Desember 2023 06:46 WIBPada rindu dendamku yang masih beku nan membisu ....
Di kala seribu tanya masih bergayut di relung kalbuku
Di segenap alam pikiranku
Dan, aku tak kunjung jua pada jawaban realita
Tiba-tiba kutemukan kalam yang kuanggap suci
Sebuah jawaban ataukah penghantar jalan
Dari apa yang kuyakini selama ini, entahlah
Aku tak tahu ...
Apabila Engkau menyembunyikan wajah-Mu, mereka terkejut
Apabila Engkau mengambil roh mereka, mereka mati binasa dan kembali menjadi debu.
Apabila Engkau mengirim roh-Mu, mereka tercipta, dan Engkau memperbaharui muka bumi.
Biarlah kemuliaan Tuhan tetap untuk selama-lamanya, biarlah Tuhan bersuka cita karena perbuatan-perbuatan-Nya!
Dia yang memandang bumi sehingga bergentar, yang menyentuh gunung-gunung hingga berasap.
Aku akan bernyanyi bagi Tuhan selama aku hidup, aku hendak bermazmur bagi Allahku selagi aku ada.
Biarlah renunganku manis kedengaran kepada-Nya! Aku hendak bersuka cita karena Tuhan.
Biarlah habis orang-orang berdosa dari bumi, dan biarlah orang-orang fasik tidak ada lagi!
Pujilah Tuhan, hai jiwaku!
Haleluyah!
Sampai di sini dulu, karena aku harus tahu
Pada rindu dendamku yang masih beku nan membisu ....
*****
Kota Malang, Desember di hari kedua puluh dua, Dua Ribu Dua Puluh Tiga.
Pegiat Komunitas Penegak Tatanan Seimbang (PTS); Call Center: 0856 172 7474
0 Pengikut
Ah, Debat, Apa yang Bisa Diharap?
Selasa, 16 Januari 2024 08:26 WIBNyanyian Nisbi
Sabtu, 30 Desember 2023 05:01 WIBBaca Juga
Artikel Terpopuler