Sensasi Menyembelih Qurban Pukul 02.00 Dini Hari

Senin, 3 Juli 2023 21:00 WIB
Bagikan Artikel Ini
img-content0
img-content
Iklan
Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Panitia qurban masjid al-Amien menyembelih 10 ekor sapi pukul 02.00 dinihari

Pukul 01.20 dini hari bersama dinginnya kota Malang dan rintik hujan panitia qurban dan remaja masjid al Amien bareng melakukan persiapan menuju lokasi penyembelihan hewan qurban sapi. Pemberangkatan panitia dipimpin langsung oleh ketua takmir masjid al Amien Bareng ust. Ir. H. Agus Purwadyo, dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa segala sesuatu yang dilakukan dalam kegiatan qurban ini harus diniatkan untuk Allah semata begitu pun kegiatan malam ini harus diniatkan untuk Allah, sambutan beliau kemudian ditutup dengan doa untuk kelancaran perjalanan proses penyembelihannya.

5 kendaraan kemudian berjalan menuju wagir tempat penyembelihan hewan qurban akan dilaksanakan, perjalanan bersama hujan gerimis yang menempuh waktu + 30 menit ini dilalui tanpa hambatan karena kondisi jalan yang terbilang masih sepi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kurang lebih Pukul 02.30 rombongan tiba di lokasi RPH dan segera memulai proses penyembelihan hewan qurban. Penyembelihan hewan qurban sapi ini walaupun dilakukan di RPH namun semua semua hewan qurban disembelih oleh team ketakmiran yang terdiri dari 5 orang yaitu ust. Agus Purwadyo, ust. Sahran, Ust. Zulfa, Ust. Juhari, dan ust. Ganis. Penyembelihan dilakukan oleh ketakmiran sebagai upaya menyakinkan kepada para shahibul qurban bahwa qurban yang diamanahkan kepada masjid al-Amien benar-benar disembelih dan dikelolah sesuai syariat.

Sapi pertama disembelih oleh ust Sahran lalu diteruskan dengan sapi kedua ust Ganis dan sapi ketiga ust. Agus purwadyo dan begitu seterusnya secara bergantian ke-5 jagal al-Amien ini bergantian sampai pada sapi ke-10. Kurang lebih proses penyembelihan dan pembersihan 10 sapi berlangsung sekitar 4 jam.

Adzan subuh berkumandang 2 pick up gelombang pertama membawa daging ke masjid al-Amien untuk kemudian diteruskan pada proses penimbangan oleh panitia dan begitu seterusnya sampai seluruh daging selesai dipindahkan dari RPH Wagir ke masjid al-Amien Bareng tengah klojen kota Malang.

Seluruh proses penyembelihan dan pembersihan sapi di RPH berakhir pukul 07.45 menit, setelah penyembelihan selesai seluruh team Kembali ke masjid al-Amien Bareng untuk melanjutkan penyembelihan hewan qurban kambing.

Alhamdulillah tahun ini selain menyembelih 10 ekor sapi panitian qurban juga mendapat Amanah 19 ekor kambing dari jamaah. Proses penyembelihan hewan qurban kambing ini berbeda dengan sapi, jika sapi disembelih di RPH maka untuk qurban kambing dan domba dilaksanakan di halaman masjid al Amien hal ini dilakukan sebagai syiar agar proses penyembelihan hewan qurban tetap dapat diikuti dan disaksikan oleh jamaah khususnya para shahibul qurban.

seluruh rangkaian penyelenggaraan kegiatan qurban tahun ini berjalan dengan sangat baik. Baik dari system penyelenggaraanya, manajemen waktuya maupun proses distribusinya yang jauh lebih cepat dari tahun-tahun sebelumnya.

Distribusi daging qurban masjid al-Amien selain didistribusikan kepada seluruh warga sekitar masjid al-Amien juga didistribusikan kepada beberapa Lembaga yang mengajukan surat permohonan daging yang kurang lebih berjumlah 18 lembaga.

Jika tahun ini sudah berjalan dengan sangat baik maka harapan panitia tahun-tahun berikutnya penyelenggaraan kegiatan qurban pun dapat berjalan baik bahkan jauh lebih baik.

Kamis, 29 Juni 2023

 

 

 

 

Bagikan Artikel Ini
img-content
Sahran

Penulis Indonesiana

0 Pengikut

Baca Juga











Artikel Terpopuler

Artikel Terbaru

img-content
img-content
img-content

test

Rabu, 17 Juli 2024 08:22 WIB

img-content
img-content
Lihat semua

Terpopuler di Peristiwa

Lihat semua